Pemerintah Desa Nangerang Apresiasi Aan Nuralamsah Peduli Dunia Pendidikan

Pemerintah Desa Nangerang bersama siswa-siswi SMKN 1 Cirinteun.
Pemerintah Desa Nangerang bersama siswa-siswi SMKN 1 Cirinteun.

LEBAK, Pelitabanten.com– Sekretaris Desa Nangerang, Dadun S.Pd mengucapkan rasa terima kasih kepada tim jurnalis yang juga Kabiro Mitrapol Bapak Aan Nuralamsah yang sangat perhatian terhadap dunia pendidikan. Hal itu diucapkan Sekdes Nangerang kepada awak media pada Senin, (17/01/2022).

Dadun S.Pd menjelaskan bahwa kehadiran Pak Aan Nuralamsah di Desa Nangerang, Kecamatan Cirinteun tujuannya untuk bersilaturahmi dan memonitoring siswa-siswi SMKN 1 Cirinteun yang sedang melaksanakan Prakerin.

“Bapak Aan Nuralamsah memberikan arahan dan masukan kepada semua siswa yang sedang melaksanakan Praktek Kerja Industri (Prakerin), dan itu tentunya sangat memotivasi para siswa-siswi SMKN 1 Cirinteun,” ujarnya.

Kabiro Media cetak dan online Mitrapol Lebak, Aan Nuralamsah, menyambangi Kantor Desa Nangerang, Kecamatan Cirinten, untuk memonitoring siswa SMKN 01 Cirinten yang melaksanakan Praktek Kerja Industri (Prakerin).

Menurutnya Prakerin sangat penting untuk di lakukan bagi setiap siswa, karena siswa akan mendapat banyak ilmu dan pengalaman di dunia kerja dan setelah lulus nanti mereka sudah siap bekerja dengan ilmu dan pengalaman yang di dapat dari kegiatan prakerin ini, ujar Aan.

Sementara itu, Sahrul, siswa yang sedang melaksanakan Prakerin menjelaskan, kami sangat senang dengan kehadiran Bapak Kabiro Mitrapol Lebak karena dari beliau kami banyak mendapat masukan tetang seputar dunia pekerjaan, pungkasnya. (MIR)