Beranda News

Semarak Ramadhan, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tangerang Bagi-bagi Makanan Takjil

Kader PDI Perjuangan Kabupaten Tangerang saat membagi-bagikan makanan takjil ke tukang becak.
Kader PDI Perjuangan Kabupaten Tangerang saat membagi-bagikan makanan takjil ke tukang becak.

KABUPATEN TANGERANG, Pelitabanten.com – Bulan Ramadan merupakan bulan yang paling ditunggu-tunggu kehadirannya oleh umat Muslim di . Bulan Ramadan juga dimanfaatkan bagi berbagai kalangan untuk berbagi.

Sehingga, di beberapa tempat seringkali ditemui makanan yang disediakan oleh orang yang ingin berbagi di bulan Ramadan.

Bagi umat Muslim, memberi makanan atau bagi orang lain yang hendak berbuka puasa menjadi kewajiban meskipun hanya seteguk air.

Seperti halnya yang dilakukan oleh DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tangerang yang membagi-bagikan makanan takjil kepada selama bulan suci Ramadan 1443 Hijriah.

“Setiap harinya para kader pengurus  melakukan bagi-bagi Takjil ke masyarakat yang ada di wilayah Kabupaten Tangerang,” kata Ketua DPC Kabupaten Tangerang, H. Irvansyah Asmat, Sabtu (9/4/2022).

Ia mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut sudah di lakukan di beberapa wilayah , seperti Kecamatan Teluknaga, Kresek, Pakuhaji, Kronjo, Sepatan, dan lainnya. Menurutnya Kegiatan berbagi makanan takjil gratis tersebut merupakan salah satu rangkaian Bakti Sosial di bulan suci Ramadan.

“takjil nasi kotak dibagikan ke masyarakat pengguna jalan maupun tukang becak dan yang lainnya. Kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilakukan disetiap bulan ramadhan seperti ditahun-tahun sebelumnya. “tutur mantan Anggota DPR RI itu.

Ia menjelaskan pembagian takjil nasi kotak dilakukan oleh para kader secara . Menurutnya PDIP selalu hadir ditengah masyarakat. Bagi bagi nasi kotak dan takjil merupakan sebagai wujud kepedulian PDIP kepada masyarakat apalagi ditengah kondisi pandemi seperti ini.

“kegiatan penyiapan dan pendistribusian makanan tersebut juga dilakukan dengan menerapkan kesehatan. Semoga di bulan Ramadhan ini kita semua diberikan keberkahan, ayo kita perbanyak Ibadah.”ujarnya yang di gadang-gadang Bakal Calon Bupati Tangerang selanjutnya.