Beranda News

Dua Korban Penembakan di Kota Tangerang Tertembak Senapan Angin

Dua Korban Penembakan di Kota Tangerang Tertembak Senapan Angin
Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Sugeng Hariyanto Saat Ditemui Pelitabanten.com di Launcing Kampung Talas Pasar Baru. Foto Ahmad Syihabudin Pelitabanten.com

KOTA TANGERANG, Pelitabanten.com — Kapolres Metro Tangerang Kota, Komisaris Besar Polisi Sugeng Hariyanto menyatakan korban penembakan yang terjadi pada Jum’at (5/6) malam lalu lebih pada korban tertembak.

Pasalnya, proyektil yang ditemukan lokasi Tempat Kejadian Perkara (TKP) adalah proyektil senapan angin.

“Proyektil yang diperoleh dari salahsatu TKP adalah proyektil senapan angin, tetapi ini adalah kejadian yang perlu menjadi perhatian untuk dilakukan penyelidikan guna mengungkap motif apa yang terjadi,” kata Sugeng.

Ia mengatakan pasca peristiwa tersebut, pihaknya lebih mengedepankan kegiatan prepentif dan patroli rutin yang dilakukan pada jam rawan dan titik rawan di wilayah kota tangerang.

“Saya yakinkan masyarakat tidak perlu khawatir dengan kejadian kemarin dan mudah mudahan kejadian ini dapat segera kami ungkap,” terangnya.

Lanjut Kapolres, Penyelidikan dan Intrograsi sudah dilakukan jajaran Kepolisian Polres Metro Tangerang Kota, diperoleh data baik dari saksi dan korban. karna sampai saat ini belum ada yang mengetahui kejadian tersebut.

“Hari ini dilakukan operasi terhadap korban nanti kita lihat apakah proyektilnya sama dengan yang ditemukan di TKP,” tukasnya.

Kapolres juga menghimbau kepada masyarakat untuk segera menyampaikan informasi sekecil apapun terkait kejadian tersebut, karna ini perlu sebagai bahan proses penyelidikan lebih lanjut.