Beranda News

DPD KNPI Kota Serang Akan Gelar Musda 

DPD KNPI Kota Serang Akan Gelar Musda 
SERANG, Pelitabanten.com Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Indonesia () Kota Serang akan menggelar Musyawarah Daerah (Musda) besok Kamis 22 Februari di hotel D’GRIA Kota Serang dengan dua calon yang akan bersaing yakni M. Nasrudin dan Bilal.
“Musda KNPI Kota Serang dilakukan untuk menentukan kepengurusan baru dan sampai saat ini  baru ada dua yang akan maju,” kata KNPI Banten , saat Konferensi pers di Sekertariat KNPI Kota Serang, Rabu 21 Februari 2018.
Musda kali ini, dikatakan Ali, sebagai wujud regenerasi kepemipinan dan hajat pemuda di Kota Serang. Ia berharap kepada seluruh Organisasi () yang ada di Kota Serang bisa hadir berpartisipasi penuh untuk mensukseskan Musda KNPI Kota Serang.
“Mengingat KNPI adalah tempat bernaungnya OKP, mereka lah yang kita harap menjadi lokomotif gerakan ekonomi rakyat, untuk mencetak dan melahirkan pemuda mandiri di Kota Serang,” ucapnya.
Ali juga mengharapkan pelaksanaan Musda kali ini dapat berjalan kondusif tanpa ada riak yang tidak dikehendaki.
itu, Calon Ketua M. Nasrudin, berharao dengan adanya musda ini pemuda menjadi lebih kreatif, bersatu tidak terpecah belah.
“Pemuda hari ini adalah harapan bangsa di kemudian hari.  Pemuda kota serang harus lebih baik lagi,” ujarnya singkat.
Di tempat yang sama calon Kota Serang lainnya Bilal, mengungkapkan, bahwa dirinya komitmen untuk memajukan kepemudaan di Kota Serang.
“Saya siap membawa KNPI menuju arah yang lebih baik. Kita tunjukan bahwa KNPI itu organisasi yang memberdayakan pemuda,” singkatnya.
Kedua calon KNPI Kota Serang tersebut sepakat bila pada pertarungan nanti salah satu calon mengalami kekalahan akan menerima dengan legowo dan saling membantu program ketua terpilih. (Rizki).