Beranda Pendidikan

Kapolsek Neglasari Lakukan Pembinaan Kepada Pramuka Saka Bhayangkara

Kapolsek Neglasari Lakukan Pembinaan Kepada Pramuka Saka Bhayangkara

, Pelitabanten.com – Kapolsek NeglasariKompol H.  , SH., MA. didampingi Kanit Bimas Iptu Sularjo dan anggota Bhabinkamtibmas karang anyar Bripka Marhadi melakukan pembinaan dan Pelatihan kepada para anggota Pramuka Neglasari bertempat di halaman Kantor Polsek Neglasari Jalan Suryadarma RT 03/07, Kelurahan Neglasari, Kota Tangerang. Sabtu (28/10/2017)

Kegiatan pelatihan dan pembinaan Pramuka Saka Bhayangkara diikuti sebanyak 25 orang, terdiri dari /siswi tingkat SMA di wilayah Kecamatan Neglasari.

Dalam kegiatan tersebut, memberikan materi tentang tata cara Peraturan Baris-berbaris dan  pengetahuan peraturan serta pemberian tentang paham dan dampaknya bagi persatuan dan Kesatuan bangsa.

Para peserta pelatihan dan pembinaan Pramuka Saka Bhayangkara merasa senang dan  bangga mendapatkan materi yang disampaikan oleh Kapolsek Neglasari dan sangat peduli dan perhatian kepada mereka dalam mengikuti Pelatihan.

Di penghujung pelatihan, Kapolsek Neglasari memberikan berupa Nasi bungkus kepada seluruh peserta dengan maksud para peserta pelatihan tetap semangat untuk mengukuti pelatihan yang rutin dilaksanakan sekali setiap minggu di halaman Polsek Neglasari.

Senyum dan Ungkapan terima Kasih di layangkan secara serentak oleh para peserta pelatihan di pimpin Komandan regu dengan ucapan “Terima Kasih Kakak, terima Kasih Kakak,” dan tampak suasana menjadi lebih semangat dan Ceria.