Beranda News

Silaturahmi Polsek Karawaci, Wakapolsek : Lapor Polisi Jika Ada Gangguan

Silaturahmi Polsek Karawaci, Wakapolsek : Lapor Polisi Jika Ada Gangguan

KOTA TANGERANG, Pelitabanten com — Sambang dan kunjung ke Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat yang ada di wilayah terus dilakukan polisi.

Kali ini, Wakapolsek Karawaci AKP Erizal dengan didampingi Bhabinkamtibmas Kelurahan Karawaci Aiptu Suyoto, bersilaturahmi ke tokoh masyarakat, di gang Sumantri Rt.02/05, kelurahan Karawaci Kota Tangerang. Rabu (5/12/2018).

“Kegiatan tersebut Sesuai Program yang dicanangkan oleh Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Harry Kurniawan, dan atensi Kapolsek Karawaci Kompol Abdul Salim agar Bhabinkamtibmas sambang dan kunjung Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat di wilayah,”Katanya.

Pada kesempatan tersebut Ia menitipkan pesan-pesan kamtibmas pada Ghozali yang merupakan tokoh masyarakat yang dikunjunginya tersebut.

“selalu jalin silaturahmi yang baik antara sesama warga maupun tokoh masyarakat, tokoh agama di Wilayah Kelurahan Karawaci Kota Tangerang,Laporkan Jika Ada Gangguan Kamtibmas,”ujarnya

Sementara Ghozali sendiri selaku tokoh masyarakat, mengucapkan banyak terima kasih pada wakapolsek Karawaci, memberikan masukan tentang ganguan kamtibmas dan bagaimana bahaya Narkoba, dan jika di Wilayah kami ada permasalahan tentang kamtibmas kami segera menghubungi Binamas atau Polsek Karawaci,”ucapnya.

Editor : Adin