Beranda Tekno

Gelar Poin Festival 2023, Telkomsel Siapkan Hadiah Ratusan Unit HP Hingga Mobil BMW 320i

TANGERANG, Pelitabanten.com – Telkomsel kembali menyelenggarakan Poin Festival 2023 sebagai wujud apresiasi kepada seluruh pelanggan Telkomsel dan IndiHome dalam melengkapi kemeriahan perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

Dalam penyelenggaraannya yang berlangsung di Summarecon Mall Serpong (SMS) pada 15-17 Desember 2023 tersebut, para pelanggan dapat merasakan keseruan dan beragam keuntungan bernilai tambah di penghujung tahun.

General Manager Loyalty and Device Partnership Management Telkomsel Lolyta Sihite mengatakan, pada gelaran Poin Festival 2023, pelanggan dapat menikmati berbagai rewards dan program menarik hanya dengan menukarkan Telkomsel Poin dan Poin myIndiHome.

Pada tahun ini, program tersebut dibuka dengan Lucky Draw bagi pelanggan Telkomsel dan IndiHome yang berlangsung pada 1 November – 31 Desember 2023.

“Melalui penukaran poin, pelanggan berkesempatan untuk memenangkan hadiah utama berupa 1 unit mobil BMW 320i, 4 unit mobil Yaris Cross, 4 unit motor Vespa matic, 12 unit Yamaha N-Max, 12 unit iPhone 15 Pro, 101 unit Samsung Galaxy A24, dan 150 unit Samsung Galaxy A04S,” kata Lolyta di Tangerang, Jumat (15/12).

Menurut dia, pelanggan Telkomsel yang ingin mengikuti program ini dapat melakukan penukaran 1 Telkomsel Poin di aplikasi MyTelkomsel. Sedangkan untuk pelanggan IndiHome dapat menukarkan poinnya di aplikasi myIndiHome.

Lolyta juga mengatakan, Poin Festival 2023 juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan lainnya seperti Poin Jajan Festival yang memberikan pengalaman langsung kepada pelanggan untuk menukarkan poin di tenant lokal yang menyediakan beragam kuliner selama acara berlangsung.

Telkomsel juga menyelenggarakan Poin Festival dan Konser Akhir Tahun 2023 yang menghadirkan sejumlah pertunjukan musik dan hiburan dari musisi dan artis ternama seperti Kaleb J, Cokelat, Vierratale, Seventeen, dan D’Masiv.

“Selanjutnya, Telkomsel berkolaborasi dengan BenihBaik & Kitabisa mengajak pelanggan untuk berbagi kepada sesama melalui program Poin Donasi,” ungkap Lolyta.

Pelanggan dapat langsung menukarkan 50 poin yang setara dengan berdonasi Rp5.000 melalui aplikasi MyTelkomsel atau myIndiHome yang ditujukan untuk memberikan pengobatan gratis untuk Warga Pulau Panggan Kepulauan Seribu DKI Jakarta Bersama doctorSHARE dan donasi untuk tanam pohon durian bawor melalui BenihBaik.