JAKARTA, Pelitabanten.com – Tim Futsal Pokja Wartawan Harian Tangerang Raya (WHTR) berhasil menjadi Juara 1 pada Turnamen Futsal Kapolda Metro Jaya Cup 2022 yang digelar di Lapangan Planet Futsal Mall Artha Gading, Jakarta Utara, Sabtu (17/12/2022).
Pada partai final, tim futsal Pokja WHTR mengandaskan perlawanan tim futsal Pokja Wartawan Jakarta Pusat melalui permainan apik dan penuh teknik dengan skor akhir 7-3.
Tidak hanya itu, dua pemain Pokja WHTR pun terpilih sebagai pemain terbaik dan top skor di ajang futsal antar pokja wartawan se-Jabodetabek tersebut.
Ketua Pokja WHTR, Ade Bagus Pranoto mengaku bersyukur atas raihan prestasi membanggakan ini. Dia juga mengucapkan terimakasih kepada semua pemain dan official yang telah membantu suksesnya tim ini.
Wabil khususnya manajer tim Mus Mulyadi yang sudah membentuk tim dari para pemain hasil seleksi Piala Walikota Cup di bulan Agustus 2022 lalu yang diselenggarakan oleh Pokja Wartawan Harian Tangerang Raya.
“Kami juga berterimakasih kepada semua pihak terkait yang telah ikut mendukung tim futsal kami,” ujarnya.
Sementara, Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho yang mendapatkan kabar kemenangan tim Pokja WHTR juga turut mengucapkan selamat dan turut bangga atas kemenangan perwakilan dari Polres Metro Tangerang Kota itu.
Penyerahan piala diserahkan langsung oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulfan kepada Tim Futsal Pokja WHTR di atas panggung. Nyanyian dan sorak-sorai “Tangerang Kota” bergema saat seremoni pengalungan medali dan pemberian piala.
Adapun piala bergilir Kapolda Metro Jaya Cup 2022, informasi diperoleh akan diserahkan langsung oleh Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran, hari Jumat pekan depan di Lapangan Presisi Polda Metro Jaya.