- Advertisement -
Beranda Sport & Bola

Gratis dan Spektakuler, Kota Tangerang Gelar Turnamen MotorCross di Sirkuit Sewan 16-17 Desember 2023

Konferensi Pers Turnamen Motor Cross Wali Kota Cup 2023. Senin, (11/12). Foto Pelitabanten.com
- Advertisement -

KOTA TANGERANG, Pelitabanten.com – Apresiasi terhadap kepemimpinan Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah dan Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin dengan menciptakan membangun sarana dan prasarana olahraga otomotif hingga menjadikan kota Tangerang sebagai kota Sportourism dan Sportaiment.

Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tangerang berkolaborasi dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kota Tangerang dan IMI Provinsi Banten bakal menggelar Motocross Open Tournament Wali Kota Tangerang Cup pada 16-17 Desember 2023.

Gratis dan Fantastis, total hadiah yang diperebutkan sebesar Rp290 juta. Pendaftaran peserta pun Gratis alias tidak dipungut biaya apapun.

- Advertisement -

Panitia pun akan mencari bibit-bibit muda atlet MotorCross yang berbakat serta menyalurkan hobi balap dan uji nyali di area sirkuit seluas 7 hektare di Kota Tangerang.

Gratis dan Spektakuler, Kota Tangerang Gelar Turnamen MotorCross di Sirkuit Sewan 16-17 Desember 2023
Panitia dan Sponsor Motor Cross Walikota Tangerang Cup

“Ini adalah persembahan IMI Kota dan Provinsi Banten bersama Dispora Kota Tangerang sebagai apresiasi dan terimakasih kepada Wali kota dan Wakil Wali Kota Tangerang. Akan digelar secara terbuka dan gratis baik bagi peserta maupun penonton,” kata Ketua IMI Kota Tangerang, Ujang Hendra dalam Konferensi Pers di Kawasan Benda, Kota Tangerang, Senin (11/12/2023).

Kejuaraan motocross yang diklaim panitia sebagai event terbesar yang diselenggarakan di kota Tangerang ini akan digelar di Sirkuit Sewan yang berlokasi Kelurahan Selapajang, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, Banten.

“Tangerang MotorCross ChampionsShip Walikota Cup 2023 ini diharapkan mampu menggairahkan “sportourism” dan “sportainment” dengan atsmofer yang luar biasa nanti pada 16-17 Desember mendatang,” ujar Ujang Hendra.

Sementara, Kepala Dispora Kota Tangerang, Kaonang menyebutkan, MotorCross Open Tournament Walikota Tangerang Cup Tahun 2023 ini bakal menjadi salah satu event olahraga otomotif dengan peserta terbesar dengan memperebutkan total hadiah ratusan juta rupiah.

“Sirkuit atau lokasi yang dimiliki kota Tangerang ini jauh dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta diharapkan memudahkan aksesibilitas para penonton maupun peserta  yang datang dari berbagai daerah bahkan mancanegara,” ungkapnya.

Kaonang pun menjelaskan, olahraga motor cross merupakan salah satu olahraga yang memiliki resiko. Namun kendati demikian panitia telah mempersiapkan serta meminimalisir segala resiko maupun insiden yang bisa saja terjadi menimpa atlet-atlet motor cross yang akan bertanding nanti.

“Kita (seluruh panitia) telah bekerja sama dengan BPJS ketenagakerjaan dimana seluruh altet dan official secara otomatis telah tercover keselamatan dan asuransinya selama satu bulan penuh sejak saat mendaftar sebagai peserta, dan ini semua kita persembahkan gratis,” ujarnya.

Penonton pun yang hadir selain akan dimanjakan dengan penampilan atlet-atlet motor cross yang memukau dan penuh andrenalin, akan berjejer juga produk-produk UMKM baik itu makanan minuman termasuk sauvenir asli kota yang dapat di beli di area sirkuit yang telah disiapkan panitia

“Ada 15 kelas pertandingan yang akan meramaikan even ini, hadiah ratusan juta pun akan ditranfer langsung ke peserta yang mendapatkan juara pada setiap kelasnya,” paparnya.

Adapun 15 kelas balap tersebut adalah sebagai berikut, MX 65 CC, MX 85 CC, MX 125 CC, MX Open, Trail Std 4T CC Pro, Bbk Modif 4T 125 CC Pro, Trail Std 2T dan 4T Pemula, Bbk Std 2T dan 4T Pemula, Sport Trail Open, Bbk Modif 4T 125 CC Open, FFA Open, Trail Std 4T 155 CC Pemula Khusus Banten, Bbk Std 2T dan 4T Pemula Khusus Banten, serta FFA Pemula Khusus Banten dan TNI-Polri.

- Advertisement -
Exit mobile version