KABUPATEN,TANGERANG,Pelitabanten.com-Final Pertandingan sepak bola antar kejaroan di desa sarakan Kecamatan sepatan Kabupaten Tangerang yang bertempat di lapangan desa sarakan dimenangkan oleh kejaroan 01 dengan skor 3-2,yang diakhiri dengan adu pinalti melawan kejaroan 03.
Pada pertandingan final tersebut, dihadiri oleh kades sarakan Halimi,binamas dan babinsa serta dihadiri juga oleh para tokoh masyarakat.Warga pun ikut memadati Lapangan desa sarakan, yang bertepatan pada hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 78 (20/08/2023).
Menurut ketua Panitia,yaitu jaro marsan menjelaskan“Peserta pertandingan sepak bola kades cup dari awal sampai final diikuti oleh 8 tiem se Desa sarakan, selama pertandingan ini alhamdulillah berjalan kondusif, aman dan damai.”Jelas marsan.
Masih kata marsan,“Turnamen sepak bola Kades Cup bertujuan untuk ajang silaturahmi seluruh masyarakat sarakan dan mencari bibit atlet persepakbola, yang mana kurang lebih dari sepuluh tahun turnamen sepak bola di sarakan tidak pernah terlaksana, “tuturnya.
”Alhamdulillah di tahun ini bisa terlaksana, semua karena Rido Allah SWT.Serta kerja keras para panitia yang mengajak semua elemen masyarakat untuk bekerja sama mensukseskan acara ini,”ungkapnya.
Di sela sela waktu kades Halimi,”Kami pun mengucapkan terima kasih kepada babinsa dan binamas desa sarakan kabupaten Tangerang yaitu Bapak Opsus dan Bapak Sodri yang telah banyak mensuport kegiatan ini,sehingga kades cup desa sarakan bisa dilaksanakan di tahun 2023 ini,”tutup kades sarakan Halimi.