Beranda News

Bangunan Venue Porprov, Arief Minta Kelak Dapat Dinikmati Masyarakat

Bekas Bangunan Venue Porprov, Arief Minta Kelak Dapat Dinikmati Masyarakat
Wali Kota (kiri) Meninjau Progres Pembanguan Venue Porprov. Selasa, (25/10). Foto Pelitabanten.com (*/Ist)

KOTA TANGERANG, Pelitabanten.com Arief R. Wismansyah minta dinas teknis bisa memaksimalkan untuk pelayanan . Hal ini seiring dengan semakin meningkatnya kebutuhan untuk ruang publik.

“Jadi kalau mau bangun jangan asal plak- plok, ditata juga layout-nya, sehingga lahan bisa dimaksimalkan untuk , ” Pinta Arief saat meninjau lahan di Banjar Wijaya yang sedang dibangun venue menembak, Selasa (25/10/2022).

Arief yang ditemani Kepala Dinas Perkim Sugiharto Achmad Bagdja dan Kepala Dinas PUPR Ruta Ireng juga meminta agar lahan yang ada di sekitaran venue bisa ditata sehingga bisa dinikmati oleh masyarakat.

“Jadi nanti bisa juga jadi ruang publik, ” Ujarnya.

Selanjutnya Arief juga meninjau pembangunan Wisma Atlet Kota Tangerang yang juga sebagai lokasi venue Sepatu Roda yang berada di wilayah , Cipondoh.

“Percepatan proses kegiatannya harus serentak antara bangunan dan area luar, karena waktunya sudah mepet,” pintanya lagi.

Sebagai informasi, saat ini Pemerintah Kota Tangerang di tengah keterbatasan lahan terus menggencarkan pembangunan sarana prasarana olahraga. Selain dimanfaatkan untuk kegiatan Porprov VI , bangunan-bangunan tersebut diharapkan juga bisa menjadi ruang kegiatan publik yang bisa dinikmati masyarakat.